Humas Polres Bitung - Patroli Cipta Kondisi Polsek Aertembaga melibatkan Personil Polsek Aertembaga, dalam kegiatan patroli tersebut dipimpin langsung oleh Kanit Binmas Polsek Aertembaga IPDA A. Koraag . melaksanakan Patroli Cipta Kondisi di wilayah Kecamatan Aertembaga, Sabtu (09/03/2019).
Dalam rangka menciptakan kondisi yang aman dan kondusif di wilayah Kecamatan Aertembaga, patroli Polsek Aertembaga mendapati sekelompok anak - anak muda muda yang lagi kumpul dan kemudian dilakukan pemeriksaan ranmor roda dua serta pemeriksaan badan untuk mengantisipasi senjata tajam yang dibawa oleh anak muda serta minuman keras (miras) kemudian Kanit Binmas Polsek Aertembaga IPDA A Koraag menyempatkan memberikan imbau untuk tidak melakukan miras di tempat umum dan di pinggir jalan karena dapat menganggu situasi kamtibmas diwilayah tersebut.
Kapolsek Aertembaga IPTU Muhammad Hasbi SIK menerangkan patroli Polsek Aertembaga menyisir kawasan wilayah kelurahan Winenet satu dan Kelurahan Winenet Dua, kelurahan Pateten satu dan Kelurahan Pateten dua, kelurahan Aertembaga satu dan Kelurahan Aertembaga dua dan dimana patroli Polsek Aertembaga menyempatkan dan menyambangi sekelompoik anak – anak muda yang lagi kumpul di pinggiran jalan tepatnya di kelurahan Winenet dua dan memberikan himbauan pesan pesan Kamtibmas supaya lebih waspada melihat situasi malam hari, kepada para anak – anak muda terserbut diarahkan untuk membubarkan diri dan segera pulang tidak membuat gaduh di sekitar perkampungan terutama jangan mengkonsumsi minum - minuman keras di tempat umum.
“Rangkaian kegiatan patroli cipta kondisi malam hari Untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat khususnya wilayah kecamatan Aertembaga untuk selalu aman dan kondusif”, ucap Kapolsek Aertembaga. (Toar-Arga)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar