Humas Polsek Aertembaga Res Bitung-WAKILI POLSEK AERTEMBAGA : Kapolsek Aertembaga Iptu Destam Dumat bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Aertembaga satu Bripka Hendra Samiun dan Brigpol Royke Maramis beserta Ibu Lurah Kelurahan Aertembaga Satu serta Perangkat Kelurahan Aertembaga Satu menerima kunjungan Tim Penilai Poskamling di Poskamling Kelurahan Aertembaga Satu, Jumat (29-06-2018) pukul 15.00 wita.
Kegiatan penilaian dilaksanakan oleh Polres Bitung untuk memeriahkan Hari Bhayangkara ke-72 tahun ini. Bahkan kegiatan tersebut kebanyakan langsung menyentuh terhadap kepentingan masyarakat hingga tingkat bawah. Salah satunya adalah Lomba Pos Keamanan Lingkungan (Poskamling) yang diikuti seluruh Polsek di jajaran Polres Bitung.
Ternyata, Poskamling Kelurahan Aertembaga satu adalah poskamling binaan Polsek Aertembaga dan terpilih mewakili Polsek Aertembaga untuk mengikuti lomba tingkat Polsek Jajaran Polres Bitung dan sebagai tim penilai dari Polres Bitung.
“ poskamling terbentuk berkat kerjasama antara Polri dan masyarakat serta perangkat kelurahan setempat. Sehingga Poskamling Kelurahan aertembaga Satu berhak mengikuti lomba di tingkat Polres Jajaran ” ungkap , Kapolsek Aertembaga Iptu Destam Dumat didampingi Bhabinkamtibmas Kelurahan Aertembaga Satu Bripka Hendra Samiun dan Brigpol Royke Maramis.
Dan telah dilakukan pemeriksaan oleh Tim Penilaian dari Polres Bitung diwakili oleh KBO Binmas Ipda H. Supranata. Aiptu Edi Limbu dan Bripda Nathalia Rumayar penilaian Poskamling Kelurahan Aertembaga Satu disaksikan langsung oleh Kapolsek Aertembaga Iptu Destam Dumat, Camat Aertembaga Rolien Dipan MSi, Lurah Aertwmbaga Satu Virskha I. Pungus. SE serta perangkat kelurahan Aertembaga Pala dan RT serta Bhabinkamtibmas Kelurahan Aertembaga Satu Bripka Hendra Samiun dan Brigpol Royke Maramis.
Beberapa poin lain dinilai, mencakup kelengkapan dimiliki Poskamling seperti kentongan, tongkat keamanan sampai peralatan komunikasi dan dari pemantauan Humas Sek Aertembaga secara sekilas, Poskamling Kelurahan Aertembaga Satu itu telah memenuhi kriteria dan tinggal menunggu hasil penilaian dari Tim Penilaian Polres Bitung.
“Dengan adanya Poskamling masyarakat juga mendukung petugas jaga di Poskamling. Dengan begitu semua berperan penuh mendukung kegiatan Poskamling sehingga Kamtibmas di lingkungan ini terpelihara secara baik. Karena semua pihak saling memberikan dukungan,” ujar salah satu perangkat kelurahan Aertembaga.
Setelah dikonfirmasi melalui Kapolsek Aertembaga Iptu Destam Dumat membenarkan kegiatan penilaian Poskamling di Kelurahan Aertembaga Satu.
(Toar-Arga)